Resmi terbentuk, Direktur PC LAZISNU Kab.Lumajang Lantik lima JPZIS Lembaga Ma'arif di Senduro



Senduro 08-November-2021_  Lembaga Amil Zakat Infaq & Shodaqoh (LAZISNU) Kecamatan Senduro Melantik Pengurus JPZIS berbasis Lembaga yang berada dibawah Naungan LP MA'ARIF pada Sabtu (06/11/2021)

Pada kesempatan ini Direktur NU Care Lazisnu Kabupaten Lumajang melantik dan membacakan SK Pegurus JPZISNU (Jaringan Pengelola Infak Zakat dan Shodakoh NU) dari 5 MI Maarif di Kecamatan Senduro yaitu pengurus JPZISNU dari MI AL Ikhlas Kandangan, MI Darul Ulum Pandansari, MI Darul Hikmah Purworejo, MI Nurul Ulum  Sarikemuning dan MI Miftahul Huda Purworejo.
 Acara trsebut dilaksanakan dalam pertemuan Rutin Khotmil Alqur'an dan ngaji bareng (Kitab Ta'lim Muta'alim karya KH. Hasyim Asyari oleh Rois Syuriah  MWC NU Kecamatan Senduro Ustad Khoirul Huda.

Selain jajaran pengurus NU Care Lazisnu, juga hadir ketua PC Maarif NU Kabupaten Lumajang Bapak Mokh. Yamin, S.Pd., M.Pd. beserta pengurus LP Maarif Kabupaten Lumajang.
Dalam sambutannya beliau menyampaikan pentingnya pergerakan semua stakeholder di lembaga Maarif  berbasis kemandirian lembaga dengan membudayakan shodakoh sejak dini, agar siswa terbiasa peka terhadap masalah sosial di sekitar. Dengan kemandirian lembaga di bawah Maarif NU ini diharapkan mampu menjawab tantangan belajar masa kini yang memiliki beragam permasalahan.
Ketua LP Maarif menambahkan pentingnya komitmen menjadi seorang pendidik sebagai pelayan pendidikan sesuai yang diajarkan dari kitab Ta'lim Muta'alim yang dipelajari bersama agar menjadi pendidik yang dicintai siswa dan masyarakat.
Sehingga ke depannya Lembaga Maarif akan besar secara kuantitas dan bagus secara kualitas.


Selain itu dengan terjalinnya kerjasama antara LAZISNU & LP MA'ARIF ini, Sekertaris LP MA'ARIF Kecamatan Senduro menyampaikan harapannya agar ini bisa menjadi awal yg baik bagi Lembaga-Lembaga dibawah Naungan NU 
"Semoga ini menjadi awal bergeraknya Lembaga Maarif di Kecamatan Senduro dalam rangka menyongsong satu abad lahirnya NU. Harapan lain semoga kelak di hari kiamat para penggerak yang membesarkan NU diakui menjadi santri Kyai Hasyim Asyari, Amin Ya Robbal Alamin" tutur syafiuddin.

editor by : Mas Udin Cuit

2 Komentar

Lebih baru Lebih lama